Polda Kepri Wujutkan Kampung Aceh Batam, Bebas Narkoba –
Kepri.Batam.Ovumnews.com--Terkait Operasi bersih- bersih yang dilaksanakan dikampung Kota Batam. Polda Kepri terus berupaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di wilayah Kepulauan Riau.
Dalam Operasi di Kampung Aceh, dengan tujuan menjadikan kawasan sebagai Kampung Bebas Narkoba dan Sehat Madani operasibgabungan yang melibatkan Polda Kepri dan Forkopinda Tingkat Daerah dilakukan pada Kamis (7/11/2024).
Dalam operasi tersebut , petugas berhasil mengamankan sejumlah barang bukti terkait tindak pidana, termasuk:
Narkoba: Bong bekas pakai dan barang bukti lainnya yang terkait dengan penggunaan narkoba.
Kendaraan: Kendaraan bermotor tanpa surat-surat.
Perjudian: Mesin gelper (gelanggang permainan) yang digunakan untuk kegiatan perjudian.
“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberantas segala bentuk kejahatan dan menciptakan lingkungan nyaman bagi masyarakat,” terang Dirresnarkoba Polda Kepri AKBP Anggoro Wicaksono, S.H., S.I.K., M.H.
Kegiatan operasi tersebut juga merupakan tindak lanjut dari program Presiden, yaitu Program Asta Cita, dengan salah satu fokus utama pada pencegahan dan pemberantasan narkotika.
“Operasi ini dilakukan bersama instansi terkait, bertujuan menjadikan kampung ini sebagai Kampung Sehat Madani dengan harapan kawasan ini ke depannya dapat terbebas dari narkoba,” tutur AKBP Anggoro.
Selain mengamankan barang bukti, operasi ini juga berhasil menangkap sejumlah orang yang terindikasi menggunakan narkoba.
Mereka yang terjaring dibawa ke Polda untuk proses lanjutan, dengan harapan dapat menjalani rehabilitasi agar terbebas dari ketergantungan terhadap zat terlarang ini.
“Kami ingin menjadikan Kampung Aceh sebagai contoh bagi kawasan lainnya di Kepri. Semoga dengan operasi ini, lingkungan di sini dapat menjadi lebih aman, nyaman, dan kondusif bagi masyarakat,” tambah AKBP Anggoro.
Operasi ini juga berhasil mengungkap praktik perjudian konvensional di Kampung Aceh dengan mengamankan sejumlah mesin gelper.
Penemuan ini semakin menguatkan tekad Polda Kepri untuk memberantas segala bentuk kegiatan yang meresahkan masyarakat dan bertentangan dengan hukum.
Polda Kepri berharap operasi ini dapat menjadi awal yang baik dalam transformasi Kampung Aceh menjadi Kampung Bebas Narkoba dan Sehat Madani, serta mendorong peningkatan kualitas hidup di berbagai sektor. (Ovn07)